Selasa, 05 November 2019

(REVIEW) erha21 Kulit Sehat Bebas Jerawat



Jerawat, jadi hal yang  mengganggu bagi sebagian besar wanita. Wajah tak bisa mulus dan kinclong seperti yang diinginkan.

Selain karena pengaruh hormone androgen, munculnya jerawat juga disebabkan produksi sebum berlebih, gangguan pada folikel rambut, serta bakteri.

Karena berkulit kombinasi, jerawat tak terlalu sering muncul di wajah saya, namun sekalinya muncul, sangat mengganggu. Jerawat sering kali timbul di daerah T wajah, terutama karena di daerah T, kulit saya cenderung berminyak.

Pori-pori wajah saya cenderung besar, sehingga kulit tak bisa mulus. Saya pernah bertanya ke beberapa BA produk kosmetik, namun tak dapat jawaban yang memuaskan.

Menurut mereka, pori-pori saya tersumbat sehingga besar. Saya disarankan untuk mencoba sejumlah produk namun tetap tidak memuaskan. Iseng-iseng liat iklannya Erha dan aku penasaran nyobain produknya Erha.

Erha21 Acne Care Lab
Saya mencoba erha 21 Acne Care Lab ACBSP alias Acne Cleanser Scrub Beta Plus with Salicylic Acid and Sulphur.

Pembersih wajah ini warnanya hijau muda dengan butiran scrub yang lembut. Saya iseng menghirup aromanya dan saya suka karena seperti bedak bayi.

Saat diaplikasikan di wajah, enak sekali. Beberapa kali membersihkan wajah dengan sabun pembersih ini, pori-pori saya mengecil, tak lagi seperti kulit jeruk.

Pembersih wajah ini mengandung Salicylic Acid yang membantu mengangkat sel  kulit mati dan kotoran yang menyebabkan penyumbatan pori wajah. Selain itu, dilengkapi sulphur sebagai anti acne sehingga menjadikan wajah bersih dan terasa segar. Sulfur dan Salicylic Acid yang merupakan kombinasi terbaik untuk meredakan jerawat dan membunuh bakteri penyebab jerawat.

Sabun pembersih wajah untuk kulit berjerawat ini dapat mengurangi produksi minyak berlebih, membunuh bakteri penyebab jerawat serta mempercepat pengeringan jerawat.

Scrub bulat sempurna yang berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati yang dapat menyebabkan terjadinya jerawat dan tidak menyebabkan kulit iritasi. Serta wanginya yang lembut juga harum.
Dengan harga yang affordable Rp.89.000

Erha21 Acne Care Lab Acne Spot Gel
Untuk yang ingin membantu mengurangi jerawat, bisa menggunakan Acne Care Lab Acne Spot Gel.
Obat jerawat dari ERHA ini terbukti secara klinis menghilangkan jerawat dan noda hitam bekas jerawat sejak hari ketiga. 

Obat jerawat ini diformulasikan untuk mengurangi peradangan, mempercepat penyembuhan, dan mencegah hiperpigmentasi pada jerawat aktif.

Pemakaiannya mudah, cukup ditotolkan pada jerawat dan area sekitarnya pada malam hari lalu biarkan mengering. Esoknya, jerawat mati dan enggak meradang.
Tekstur obat jerawat ini gel berwarna bening serta tidak lengket dengan aroma khas sulfur.
Kandungan obat ini adalah:
-2,5 persen sulfur + asam salisilat
Efektif sebagai antibakteri penyebab jerawat dan membantu mengeringkan jerawat.
-Zinc Gluconate
Membantu mengurangi produksi sebum
-Hidrogen peroksida
Sebagai membunuh bakteri penyebab jerawat
-Dipotassium glycyrrhizinate
Membantu mengurangi peradangan pada jerawat
Dengan bentuknya yang kecil, berukuran 10 gram dan mudah digenggam, obat ini mudah dibawa ke mana saja dan tidak makan tempat. 
Untuk pembeliannya bisa dilakukan di seluruh Erha clinic di Indonesia seperti Erha Derma Center, Erha Clinic, Erha Skin dan Erha Apothecary yang ada di mall-mall.
Kalau mau lebih mudah, kamu bisa order secara online di website resmi erha, https://www.erhastore.co.id/. Ataupun mencari informasi lebih lanjut seputar produk-produk Erha yang lain.
Dengan harga yang affordable Rp.89.000
Saya jelas merekomendasikan dua produk ini, terutama untuk anak saya yang menjelang remaja. Kamu juga bisa mencobanya, lho!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar